Resmi Pelantikan Dan Pengukuhan Pengurus PAC. GP. Ansor Kec. Indihiang Kota Tasikmalaya

Tasikmalaya Kota. Artha-News.com Secara resmi gelar Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus PAC. GP. Ansor Kec. Indihiang Kota Tasikmalaya berlangsung diarea panggung terbuka bertempat di Kelurahan Sukamaju Kidul Kec. Indihiang (Sabtu, 5 Okt 2024, Pukul 19:00-selesai)
Pelantikan dan Pengukuhan Ketua baru Rizki Bahari. S.Pd M.Pd Pengurus PAC GP.Ansor  Masa Khidmat 2024-2026 adalah penggantian pengurus sebelumnya ketua Hafidulloh Sueb S.H masa Khidmat 2021-2024
Sebelum  pelantikan dan pengukuhan pengurus  berlangsung acara disuguhkan beberapa hiburan bernuansa islami menampilkan grup marawis anak-anak santri pesantren Al-Husna Kec. Bungursari juga penampilan seni silat dan tari jaipong persembahan patayat (wanita) anggota Ansor Kec. Indihiang

Hadir sebagai tamu undangan dalam acara dari jajaran kepengurusan GP. Ansor adalah H. Subhan Fahmi  Ketua Pengurus Wilayah Jawa Barat H. Ricky Assegaf M.Pd Ketua Pengurus Kota Tasikmalaya , Asep Sham Pembina GP.Ansor Kec.Indihiang, dan para Ketua Ranting Kec.Indihiang, hadir pula tamu undangan dari jajaran musfika Camat Indihiang, Lurah Sukamaju Kidul, Kapolsek Indihiang, , Koramil Indihiang, Ketua NU Kec. Indihiang Pengurus Karang Taruna Kec.Indihing dan tamu undangan lainnya 
Prosesi acara dilakukan secara simbolis menyerahkan bendera panji kebesaran GP.Ansor dari ketua sebelumnya kepada ketua baru masa Khidmat 2024-2026

Kesempatanpun disampaikan dalam sambutan pengurus ketua sebelumnya hafid menyebutkan beberapa prestasi yang diraih GP.Ansor Kec Indihiang 
"saya ucapkan banyak terimakasih atas kinerja rekan pengurus, Alhamdulillah banyak keterlibatan anggota ansor yang turut serta membantu peran penting pada program kegiatan pemerintah juga menjalin hubungan baik dengan masyarakat khususnya di wilayah Kec.Indihiang"ujarnya 

Acara diteruskan dengan pembacaan sumpah janji anggota kepengurusan baru GP.Ansor Kec. Indihiang dipimpin dan dibacakan oleh Ketua GP.Ansor Kota Tasikmalaya 
Ketua GP.Ansor Jawabarat menghimbau dalam sambutannya kepada seluruh anggota kader GP.Ansor Kec Indihiang agar taat patuh pada peraturan yang telah ditetapkan dan tak segan akan melakukan pemecatan bagi kader GP.Ansor yang tidak taat menyalahi aturan,  juga perlu adanya peningkatan bagi kader terkait Sumber Daya Menuasia (SDM) Kader GP.Ansor dengan harapan kedepannya ada perubahan yang lebih baik. 

Tersampaikan beberapa sambutan disampaikan oleh tamu undangan halnya Ketua NU Kec.Indihiang Kapolsek Indihiang serta Camat Indihiang inti dari penyampaian bahwa kepengurusan GP.Ansor Kec.Indihiang tentu mempunyai peran penting untuk memajukan, membangun, menjaga kondusifitas keamanan khusus di wilayah Kec.Indihiang juga dapat bersinergi dengan pihak lainnya.

Selesai acara dikesempatan yang sama ketua GP.Ansor Kec. Indihiang Rizki menyampaikan Visi dan Misi singkat kepada Artha-News.com 
"kita sebagai kader anggota pengurus PAC Kec. Indihiang mempunyai kesamaan Visi Misi dalam kepengurusan kader anggota GP. Ansor Kec. Indihiang khususnya yaitu rekontruksi organisasi menuju pemuda yang manfaat dan maslahat"ujarnya

Acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus GP.Ansor Kec Indihiang hingga berjalan lancar berkat turut serta juga adanya kerja sama  gabungan Banser Kec.Indihiang guna mengawal proses keberlangsungan acara hingga akhir. 

(Mat)
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama