PINTU MASUK SMP 1 JATI WARAS DIKUNCI, WARTAWAN SULIT MASUK


ARTHANEWS - ANALISIS REFERENSI TAJAM HANDAL DAN AKURAT - ||  KABUPATEN TASIKMALAYA - Sekolah merupakan ruang publik  yang hampir setiap hari keluar masuk, baik para guru, para murid, juga tamu yang berkunjung.
Beberapa kali media  melakukan kunjungan  ke SMP 1 Jati waras, pintu masuk selalu terkunci sehingga tidak bisa masuk untuk melaksanakan tugas kontrol sosial dan mencari informasi.

Media pun bertanya pada warga sekitar dan mengatakan memang selalu dikunci dan harus di telpon baru dibuka.

Pintu gerbang Sekolah yang dikunci seperti ini tentu nya dapat menghambat tamu yang datang berkunjung.

Juga di pintu masuk bertuliskan pedagang dilarang berjualan,  tulisan seperti ini tentunya sedikit menyinggung perasaan bagi pencari napkah jualan.

WWW.ARTHA-NEWS.COM Karena pasti ada salah seorang wali murid yang orang tua nya seorang pedagang, seharusnya kalau memang pedagang dianggap mengganggu tolong diberikan tempat untuk bisa jualan dan tidak perlu ada papan Informasi Dilarang Berjualan Disini.

Setelah lama menunggu akhirnya ada salah seorang yang mau masuk ke sekolah,  saat ditanya mengaku sebagai bagian Tata Usaha, Media pun terus ikut masuk.

Setelah dipersilahkan masuk ke ruang tunggu, Media pun dibiarkan begitu saja oleh yang mengaku bagian Tata Usaha.

Hingga datanglah salah seorang dari luar, Yang memperkenalkan diri sebagai bagian Tata Usaha juga, Namun ujung ujung nya mengaku dari salah satu Ormas.

Dan mengatakan minta maaf kalau sekolah dikunci dengan alasan keamanan dan ketertiban para siswa, ucapnya.

Media pun memfoto papan informasi dana bos yang terpasang masih kosong sama sekali tidak ada tulisan informasi,

Diduga papan Informasi dana bos tahun kemarin belum di isi sama sekali atau disembunyikan.

" Seharusnya papan informasi dana bos di pasang agar publik bisa melihat untuk apa saja  penggunanaan di tahun 2023 " 

Semua Masyarakat Berhak Tau penggunaan untuk apa saja ?

( DENI RODIANSYAH )
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama