EKS TERMINAL CILEMBANG MULAI DILAKUKAN PEMATOKAN OLEH SATPOL PP KABUPATEN TASIKMALAYA

EKS TERMINAL CILEMBANG MULAI DILAKUKAN PEMATOKAN OLEH SATPOL PP KABUPATEN TASIKMALAYA 

Media Cetak & Online -,ArthaNews.com-Analisis-Refereferensi-Tajam-Handal Dan Akurat- TASIKMALAYA).- Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menginstruksikan Satuan Polisi Pamong Praja  (Satpol PP) Kabupaten Tasikmalaya untuk membantu mengosongkan Penghuni Eks Terminal Cilembang Jalan Ir Juanda Kota Tasikmalaya, Sabtu(18/11/2023).
Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto kepada Awak Media menyampaikan pihaknya menginstruksikan Kepada Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Tasikmalaya untuk membantu mengosongkan perpindahan warga penghuni Eks Terminal Cilembang, karena dilokasi masih ada warga yang belum mengosongkan lokasi tersebut.
Maka kehadiran Satpol PP disini harus membantu mengosongkan perpindahan warga penghuni yang masih menempati lokasi, yah kalau bisa membantu dengan mengangkut barang-barang milik eks penghuni menggunakan kendaraan operasional Satpol PP ,” Katanya.

Pihaknya juga menginstruksikan kepada petugas Sat Pol PP untuk melaksanakan tugas mengamankan area eks Terminal Cilembang agar aset kita tidak di jarah oleh orang-orang yang tak bertanggungjawab.

Pantauan di lokasi pihak PUPR Kabupaten Tasikmalaya mulai melakukan pematokan area Eks Terminal Cilembang, setelah pematokan area eks Terminal cilembang akan dilakukan pembongkaran menggunakan alat berat, Tapi hingga sekarang lokasi Eks Terminal Cilembang belum ada keputusan yang pasti.
Red
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama